Dari Muba Untuk Muba

Blog ini bisa menjadi jendela bagi Kita, Jendela seputar kiprah, kegiatan, ide pikiran , gagasan saya dalam menjalankan tugas sebagai pemimpin daerah Kabupaten Muba. Saya Ingin Masyarakat lebih tahu sejauh mana saya menjalankan amanah ini, dalam penyajiannya Blog ini harus menyajikan info WAJAH YANG TANPA TOPENG. Semoga dapat memberi manfaat. - Salam !

Jumat, 10 Mei 2013

Malam Ramah Tamah Pemkab Muba dengan Peserta Turnamen Tenis PTA Palembang


SEKAYU - Sebagai tuan rumah Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin menyambut baik dan siap mendukung suksesnya kegiatan Pertandingan Tenis se- Wilayah Pengadilan Tinggi Agama Palembang  CUP V tahun 2013 yang di laksanakan di Lapangan tenis Randik Sekayu. Dengan adanya kegiatan pertandingan tenis mulai tanggal 9 hingga 11 Mei 2013 ini, menandakan bahwa keinginan Pemkab Muba menjadikan Sekayu sebagai kota olahraga terus mendapat dukungan dari berbagai kalangan. 

Kabupaten Muba juga memiliki beberapa fasilitas olahraga berskala internasional, yang dapat dimanfaatkan untuk kepentingan kemajuan bidang olahraga. Semoga hubungan kerjasama yang baik antara Peradilan Agama dengan Pemkab Muba dapat terus dibina guna mendukung terwujudnya visi Permata Muba 2017.
Demikian kata sambutan Wakil Bupati Muba Beni Hernedi yang disampaikannya pada malam ramah tamah dengan peserta Pertandingan Tenis PTA Palembang  CUP V di Pendopoan Griya Bumi Serasan Sekate Sekayu. (8/5)
Wabup juga mengucapkan selamat bertanding bagi para peserta, semoga dapat berkompetisi dengan penuh semangat, agar dapat menjadi wakil dari wilayah Pengadilan Tinggi Agama Palembang ke pertandingan tenis tingkat Nasional. Kepada Pengadilan Agama Sekayu semoga kegiatan seperti ini dapat lebih ditingkatkan lagi, guna memacu perkembangan dunia olahraga Kabupaten Musi Banyuasin.
Hadir juga Ketua Pengadilan Agama Sekayu H Abdul Hanan SH MH, Ketua Pengadilan Tinggi Palembang Drs Yasmidi SH dan Dirjen Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung (Dirjen Badilag- MA) RI Drs H Purwosusilo SH MH, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) Muba dan pimpinan SKPD di lingkungan Pemkab Muba.
Dirjen Badilag- MA RI Drs H Purwosusilo SH MH mengucapkan terima kasih atas dukungan Pemkab Muba yang telah banyak membantu Pengadilan Agama, salah satunya adalah kegiatan turnamen tenis PTA Palembang CUP V ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar