Dari Muba Untuk Muba

Blog ini bisa menjadi jendela bagi Kita, Jendela seputar kiprah, kegiatan, ide pikiran , gagasan saya dalam menjalankan tugas sebagai pemimpin daerah Kabupaten Muba. Saya Ingin Masyarakat lebih tahu sejauh mana saya menjalankan amanah ini, dalam penyajiannya Blog ini harus menyajikan info WAJAH YANG TANPA TOPENG. Semoga dapat memberi manfaat. - Salam !

Senin, 17 Agustus 2009

PDIP Putuskan Koalisi dengan SBY Setelah Pleno Oktober

Wacana koalisi PDIP dengan pemerintahan SBY tinggal selangkah lagi. Keputusan PDIP berkoalisi atau melanjutkan oposisi akan diketok dalam rapat pleno DPP PDIP pada Oktober mendatang.

"Sikap politik partai baik nanti oposisi ataupun tidak, yang jelas akan tetap bersama rakyat. Sikap partai akan ditentukan dalam rapat pleno PDIP sekitar Oktober besok," kata Ketua DPP PDIP Puan Maharani di Kantor PDIP Lenteng Agung, Jakarta, Senin (17/8/2009).



Menurut anak emas Megawati ini, semua masukan mengenai sikap PDIP akan dibahas secara matang di rapat pleno Oktober mendatang. Namun dari semua masukan itu, suara Megawati akan tetap yang dominan menentukan.

"Semua hal akan kita pertimbangkan, tetapi instruksi dari ketua umum akan sangat penting nanti. Kita sudah melakaukan Rakernas dan hasil Rakernas kita, menyerahkan kepada ketua umum," paparnya.

Terkait dengan rencana Taufiq Kiemas yang tengah mengincar kursi ketua MPR sebagai bagian kompromi dengan SBY, Puan menjawab tegas, "Kalau soal untuk Ketua MPR, itu beda dengan presiden. Itu diserahkan kepada DPR," jawabnya.

"Pandangan saya pribadi, soal oposisi, kayaknya lebih maksimal di parlemen. Karena ternyata suara kita tidak cukup, karena kalau di parlemen kita bisa mengkritisi kebijakan yang dikeluarkan pemerintah," pungkasnya.

Sebagaimana diberitakan detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar